4 Jul 2012

Cara Mengatasi Rasa Nyeri Saat Menstruasi


Apa yang biasa Anda lakukan untuk meringankan kram saat menstruasi? Mengonsumsi pil atau mengompres dengan kain hangat?

Sebenarnya, Anda bisa meraih kenyamanan secara alami dengan mengonsumsi makanan-makanan tertentu yang bisa menjadi penyelamat Anda dari kram menyakitkan.
Masalahnya, padatnya waktu bekerja membuat kita cenderung mengambil jalan pintas dengan mengonsumsi pil penghilang rasa sakit. Tapi, kenapa harus terus mengandalkan obat-obatan yang tak alami jika Anda tahu makanan apa saja yang bisa dijadikan penyelamat alami?

Berikut makanan-makanan yang dapat membantu meredakan kram menstruasi, sebagaimana dilansir Boldsky.

Flax Seeds (Biji rami) 
Flax seeds mengandung asam lemak omega-3 yang menundukkan efek prostagladinsdi dinding rahim. Ketika menstruasi dimulai, hormon prostagladins dilepaskan dan membuat dinding rahim berkontraksi. Kontraksi ini yang membuat Anda merasakan kesakitan. Jika Anda memasukkan sedikit flax seeds atau biji rami pada salad Anda, atau hanya mengunyahnya mentah-mentah, itu akan membantu menghidupkan kembali kram menstruasi.

Kayu manis 
Menurut ilmu kuno Ayurveda, kayu manis dalam makanan Anda selama menstruasi dapat membantu menyingkirkan kram parah. Ilmu pengetahuan modern telah membuktikan bahwa kayu manis memiliki sifat anti-spasmodik yang akan mengendurkan nyeri kejang pada perut Anda.

Daun basil dan mint 
Kedua daun tersebut merupakan rempah-rempah tradisional yang diyakini baik untuk meringankan kram menstruasi. Anda memiliki keuntungan di sini karena kedua daun dapat direbus bersama-sama untuk membuat teh herbal yang dapat menjadi minuman hangat yang baik untuk meredakan kram Anda.(tty)

0 comments:

Posting Komentar